Notification

×

Iklan

Indeks Berita

H.Usman Appas Bukber dan Berbagi Dengan Ratusan Santri Yatim dan Duafa

Selasa, 02 April 2024 | 10:29 WIB Last Updated 2024-04-02T03:31:15Z

 


ASANEWS, SIDRAP--Sekira 900 warga dan ratusan santri dari pesantren Ashabul Jannah Ponpes Anak Yatim dan duafa, menghadiri buka puasa bersama yang dilaksanakan H.Usman Appas dan Hj.St Wahyuni di Desa Mario, Kecamatan Kulo, Kabupaten Sidrap atau didepan CM resto dan Cafe, pada Senin (1/April/2024).


Selain buka puasa bersama, H.Usman yang juga merupakan salah satu pimpinan Cahaya Mario Group membagikan bingkisan paket Ramadan dan uang kepada Santri  Ashabul Jannah Ponpes anak yatim dan duafa.


H.Usman Appas mengatakan, kegiatan buka puasa bersama ini dilaksanakan rutin setiap tahunnya, sekaligus sebagai sarana silaturahmi antar sesama ummat Islam di momen Ramadan.


"Kursi yang kami siapkan sekitar 900, Alhamdulillah terisi semua," lanjutnya.


Masyarakat yang hadir kata pengusaha ayam petelur ini dari dua Kabupaten, yakni Kebupaten Sidrap dan Enrekang.


"Kebetulan rumah kami dekat perbatasan Sidrap dan Enrekang dan banyak juga keluarga Istri dari Enrekang," ucapnya.


Untuk tahun ini, H.Usman Appas membagikan sebanyak 200 bingkisan dan uang kepada para santri. 


"Mudah-mudahan dalam kegiatan buka puasa ini tamu-tamu kami puas, dan bernilai keberkahan," harapnya.


Rahman Pimpinan Pesantren menyampaikan rasa syukurnya atas undangan dari H.Usman Appas yang juga bagian dari donatur Pesantrennya.


"Semoga Allah senantiasa memberikan kesehatan, kesejahteraan, Allah memberikan keberkahan Rizki kepada beliu dan keluarga, dan semoga usaha kedepan jauh lebih berkembang," harapnya.


×
Berita Terbaru Update