ASANEWS, SIDRAP– Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Sidrap menggelar kegiatan ngabuburit pengawasan yang dirangkai dengan "Bawaslu Berbagi".
Acara ini terlaksana berkat inisiatif dan peran seluruh staf Bawaslu Sidrap yang secara sukarela mengumpulkan dana untuk membeli sembako, Kamis 20 Maret 2025. Hal itu diungkapkan Komisioner Bawaslu Sidrap Asmawati Salam, kepada media, Jumat (21 Maret 2025).
Di jelaskannya bahwa, kegiatan tersebut bertujuan untuk mempererat hubungan dengan masyarakat sekaligus memberikan bantuan sosial bagi yang membutuhkan, terutama menjelang Hari Raya.
"Melalui kegiatan Bawaslu Berbagi, kami ingin menunjukkan komitmen kami tidak hanya dalam mengawasi jalannya pemilu, tetapi juga peduli terhadap kondisi sosial masyarakat," ujarnya.
Kegiatan ini menjadi momen spesial, di mana staf Bawaslu tidak hanya fokus pada tugas pengawasan pemilu, tetapi juga terlibat langsung dalam kegiatan sosial. Dengan dana yang terkumpul, sembako pun dibagikan kepada mereka yang kurang beruntung termasuk menyasar Pondok Pesantren Penghapal quran.
Asmawati salam yang juga Koordinator Devisi Divisi Hukum, Pencegahan, Partisipasi Masyarakat, Humas dan Hubal Bawaslu Sidrap tersebut berharap, bantuan yang diberikan dapat memberi manfaat.
"Kami juga berharap semoga kegiatan ini dapat berlangsung di ramadan-ramadan berikutnya, Aamiin," Tutupnya.
Dalam rangkaian kegiatan tersebut Bawaslu Sidrap juga mendengarkan kultum via online yang dibawakan oleh Prof Dr muhammad yang merupakan Ketua Bawaslu RI 2012 - 2017.